Sabtu, 01 November 2008

Profil RPA

Sejarah KAMAPALA “Ranti Pager Aji”

Berdiri secara resmi pada Tanggal 10 desember 1989 sebagai satu satunya unit kreatifitas mahasiswa (UKM) Pecinta Alam yang bernaung dibawah bendera universitas Islam Malang.Keluarga Mahasiswa Pecinta Alam “Ranti Pager Aji” mempunyai Orientasi kegiatan dalam bidang olah raga ,sosial,ilmiah, rekreasi.

Olah Raga
Orientasi olah raga meliputi dialam bebas seperti: Panjat tebing, Orad (olah raga arus deras/Arung jeram), pendakian, penyusuran goa, dll.
Sosilal
Orientasi pada kegiatan sosial meliputi pendampingan masyarakat melalui bakti sosial, siaga SAR, Peduli pada bencana alam
Ilmiah
Orientasi kegiatan ilmiah ini tak lepas kita sebagai mahasiswa yang meliputi kegiatan Konservasi, penelitian di bidang lingkungan serta sosial masyarakat.
Rekreasi
Orientasi kegiatan rekreasi meliputi semua kegiatan yang mampu memberikan nuansa kesegaran baik rohani dan jasmani.


Kamapala “Ranti Pager Aji” dalam kegiatannya dibagi dalam beberapa Divisi antara lain :
Divisi Mountainering & SAR. Navigasi
Divisi yang menkoordinir kegiatan pendakian dan explorasi gunung hutan, serta kegiatan pemetaan jalur baik jalur pendakian, kegiatan siaga SAR.
Divisi Rafting (Arung Jeram )
Divisi yang mengkoordinir kegiatan pengarungan sungai, pemetaan sungai.
Divisi Caving ( Penelusuran Gua )
Divisi yang mengkoordinir kegiatan penelusuran gua (explorasi) dan pemetaan gua (Mapping ).
Divisi Konservasi
Divisi yang mengkoordinir kegiatan penelitian serta kegiatan–kegiatan yang berhubungan dengan lingkungan hidup.
Divisi Rock Climbing
Divisi yang mengkoordinir kegiatan pemanjatan, baik panjat tebing ataupun di wall climbing.

Untuk transformasi kemampuan, kecakapan, keilmuan, dan pengalaman terhadap pelestarian linkungan hidup dan kepedulian sosial diperlukan alih generasi yang diharapkan dapat meneruskan perjuangan dan cita cita organisasi, Bangsa, dan Negara. Maka KAMAPALA “Ranti Pager Aji” Unisversitas Islam Malang membuka lebar kepada simpatisan dan penerus bangsa untuk bergabung bersama kami yaitu KAMAPALA “Ranti Pager Aji” Universitas Islam Malang


1 komentar:

R-P-A mengatakan...

ha.........

Klick RPA